Latihan Website merupakan salah satu program kerja dari Departemen Hubungan Informasi KSI Mist FMIPA UNY. Bentuk kegiatan dari latihan website ini, yaitu berupa pelatihan website menggunakan platform zoom meetings dan dihadiri oleh pengurus serta anggota KSI Mist FMIPA UNY.

Latihan Website ini dilaksanakan pada hari Minggu, 31 Juli 2022, dimulai pada pukul 07.20-11.00WIB dengan topik “Pembuatan Press Release”. Latihan website ini bertujuan, untuk memberikan pengenalan tentang Latihan Pembuatan Press Release, terutama kepada pengurus. Narasumber yang memberikan materi pada kesempatan kali ini, yaitu didatangkan dari Universitas Negeri Sebelas Maret, beliau adalah Pradana Ricardo yang merupakan mahasiswa S1 program studi Sastra Indonesia dan merupakan seseorang yang mahir dalam bidang Public Relations Specialist.  

Dalam penyampaian materinya, Mas Pradana Ricardo mengenalkan tentang pengelolaan apa itu press release? Bagaimana cara agar kita dapat membuat press release dengan baik, bagaimana cara agar press release yang kita buat di media publikasi dapat dijangkau oleh banyak audiens, dan sebagainya. Terlihat juga antusiasme dari para peserta yang aktif bertanya pada saat sesi tanya jawab dimulai. Pada akhir acara, juga terdapat selingan games yang membuat suasana menjadi lebih cair serta untuk mengetes partisipasi aktif dari peserta, yaitu dengan bermain kahoot yang berisi pertanyaan seputar website dari KSI Mist dan materi yang disampaikan oleh narasumber di Latihan Website#2 ini.