Rabu, 31 Mei 2023 – Sebagai bentuk pengenalan terhadap agenda PKM, acara PDKT PKM digelar oleh Departemen Kajian Penalaran dan Lomba yang diikuti oleh anggota dan pengurus KSI Mist. Acara diadakan secara offline di gedung D03 FMIPA UNY, mulai dari jam 15.00 hingga 19.00. PDKT PKM sendiri diisi dengan talkshow oleh Kak Briliani Kharismaningtyas yang bertemakan “Mengenal bersama, wujudkan PKM KSI Mist Juara”. Dan kemudian dilanjutkan dengan agenda buka bersama.

Talkshow diisi dengan pembahasan beberapa hal seputar PKM. Mulai dari penjelasan umum terkait PKM, bidang-bidang PKM, event PKM yang dapat diikuti, hingga pengalaman pembicara selama mengikuti kegiatan PKM sampai PIMNAS serta tips dan trik mengikuti PKM. Acara PDKT PKM ini menjadi ajang untuk mencari tahu sebanyak-banyaknya terkait PKM. Dan kesempatan ini dimanfaatkan dengan baik oleh para peserta. Peserta sangat antusias selama acara berlangsung, dapat terlihat saat sesi tanya jawab beberapa peserta turut aktif untuk bertanya.

Acara PDKT PKM tidak hanya diisi dengan talkshow. Karena PDKT PKM diadakan bertepatan dengan momen bulan Ramadhan, acara PDKT PKM juga dilanjutkan dengan agenda buka bersama. Buka bersama diikuti oleh seluruh peserta dan panitia PDKT PKM. Sehingga, acara PDKT PKM juga sekaligus sebagai momen untuk mempererat silaturahmi antara pengurus dan anggota KSI Mist.

Dengan tema yang diangkat, diharapkan para peserta dapat lebih mengenal PKM dan dapat berpartisipasi pada berbagai agenda PKM. Dan semoga PDKT PKM dapat menjadi cikal bakal tumbuhnya semangat ber-PKM dari pengurus dan anggota KSI Mist.